judul website 2020 1

Kepaniteraan MS Calang Mengikuti Bimtek SIPP Mahkamah Syar'iyah Se Aceh Tahun 2022

Ditulis oleh Administrator. Posted in Berita

Ditulis oleh Administrator. Posted in Berita

1

Berdasarkan Surat Mahkamah Syar'iyah Aceh nomor W1-A/882/OT.01.1/04/2022 tanggal 07 April 2022 tentang Penunjukan peserta bimbingan teknis kepaniteraan dan operator SIPP, Panitera Mahkamah Syar'iyah Calang Hendra Saputra, S.H., Bersama dengan Panitera Muda Hukum Afwan Zahri, S.H.I. dan Operator SIPP Mawardi, A.Md mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis Kepaniteraan dan Operator SIPP tersebut. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Mahkamah Syar'iyah Aceh, dimulai pada hari Rabu s/d Jum'at tanggal 20 s/d 22 April 2022 bertempat di Grand Nanggroe Hotel Banda Aceh.

2

Bimtek ini diikuti sebanyak 75 orang peserta yang terdiri dari para Panitera, Panitera muda dan operator SIPP Mahkamah Syar’iyah Kabupaten/Kota se-Aceh tersebut diselenggarakan oleh Mahkamah Syar’iyah Aceh dan bekerja sama dengan Dinas Syariat Islam Aceh. Kegiatan ini mengambil tema tentang “Melalui Bimtek Kepaniteraan Dan Operator Komputer Sipp Kita Tingkatkan Profesionalitas Dan Pelayanan Administrasi Persidangan Perkara Jinayat”.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menambah pengetahuan serta wawasan tentang perkara jinayat serta kelak ketika Kepaniteraan Mahkamah Syar’iyah Calang kembali ke satuan kerja dapat membagikan pengetahuan yang didapat selama mengikuti kegiatan tersebut.